DIREKTORAT JENDERAL BEA DAN CUKAI
KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA
Berita

Sosialisasi dan Pembekalan Perwira Siswa Pendidikan Reguler Seskoal Angkatan ke-54 TP 2016 dengan tema “Peran KPPBC TMP B Tarakan guna mendukung Sistem Pertahanan Semesta (SISHANTA)”

17 May 2016

Rabu, 11 Mei 2016. Bertempat di Aula KPPBC TMP B Tarakan, telah diselenggarakan acara Sosialisasi dan Pembekalan Perwira Siswa Pendidikan Reguler Seskoal Angkatan ke-54 TP 2016 dengan tema “Peran KPPBC TMP B Tarakan guna mendukung Sistem Pertahanan Semesta (SISHANTA)”. Pada kesempatan itu Bea Cukai Tarakan kedatangan 30 orang dari pihak Dikreg Seskoal Angkatan ke-54 yang terdiri dari 25 orang Pasis dan 5 orang Patun. Acara yang dimulai pukul 09.00 WITA tersebut dibuka langsung oleh Bapak Agus Djoko Prasetyo, Kepala KPPBC TMP B Tarakan. Dalam sambutan nya, pria yang akrab disapa Vincent ini sangat menyambut baik kedatangan para Perwira Siswa Dikreg Seskoal Angkatan ke-54 di KPPBC TMP B Tarakan. Beliau berharap kedepan nya, Bea Cukai dan TNI AL bisa lebih mempererat kerjasama dan sinergi dalam segala upaya penegakan hukum maupun menjalankan patroli bersama.

  

Acara selanjutnya adalah pemaparan materi oleh Kepala Seksi Pelayanan Kepabeanan dan Cukai IV, Bapak Arindra Yudha Oktoberry, Kepala Seksi Penindakan dan Penyidikan, Bapak Eka Gunadi, dan dipandu oleh Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi, Bapak Muh. Agus Setya Budi selaku moderator. Dalam pemaparannya, penyaji materi menjelaskan visi misi DJBC, fungsi utama, luas wilayah pengawasan Bea Cukai Tarakan, Sarana dan Prasarana yang ada, serta kendala yang kerap ditemui di lapangan. Dalam pemaparan tersebut ditayangkan pula video dokumentasi kejar mengejar yang terjadi saat Patroli Laut, serta sinergi antara Bea Cukai dan TNI AL yang diwujudkan dengan datangnya bantuan dari pihak TNI AL saat pihak Patroli Laut Bea Cukai meminta dukungan armada.

  

Peserta terlihat begitu antusias menyimak pamaparan materi, hal ini terlihat dari silih berganti nya pertanyaan yang dilontarkan kepada penyaji materi. Selesai berdiskusi, acara dilanjutkan dengan pemberian plakat dari pihak Dikreg Seskoal Angkatan ke-54 kepada pihak KPPBC TMP B Tarakan dalam hal ini diterima oleh Kepala Kantor serta topi tanda kehormatan. Tak lupa pihak KPPBC TMP B Tarakan pun memberikan plakat sebagai wujud apresiasi atas kedatangan Perwira Siswa Dikreg Seskoal Angkatan ke-54. Acara dikalnjutkan dengan berfoto bersama sekaligus beramah tamah, dan tepat pukul 11.00 WITA acara resmi ditutup oleh Kepala KPPBC TMP B Tarakan.

  

                                                    


Berita Lainnya



   Hak Cipta KPPBC Tipe Madya Pabean B Tarakan @2015
Jalan Yos Sudarso No. 1 Lingkas Ujung, Tarakan, Kalimantan Utara